Jakarta, Mediaprospek.com – Jelang laga Kanada melawan Argentina di semifinal Copa Amerika 2024, Rapper kenamaan, Drake memasang taruhan Rp4,8 Miliar agar mengalahkan pasukan Lionel Messi itu
Dilaporkan berbagai media termasuk TyC Sports, Drake memasang taruhan lewat perusahaan judi Stake sebesar 300 ribu Dolar atau sekitar 4,8 miliar Rupiah. Hal itu bisa diketahui karena ia sendiri yang mengunggah aktivitasnya via media sosial.
Dengan odds atau koefisien pengali sebesar 9,6, maka Drake berpeluang mendapat 2,88 juta Dolar atau hampir 47 miliar Rupiah jika Alphonso Davies dkk benar-benar mampu mendepak tim asuhan Lionel Scaloni.
Padahal, Kanada sendiri tak diunggulkan menang dalam laga ini. Kedua tim sudah bertemu di laga pembuka Copa America 2024 dan berakhir 2-0 untuk Argentina. Namun tim asuhan Jesse Marsch bertekad tak lagi mengulang kesalahan.
“Kami tak akan sekadar bermain bertahan. Kami akan bermain sesuai cara yang kami mau dan melihat apakah kami bisa mempertahankan hal tersebut,” ujar Marsch jelang laga.
Argentina vs Kanada akan digelar di MetLife Stadium, New Jersey, Rabu (10/7) pukul 07.00 WIB dan bisa ditonton di Indosiar atau layanan streaming berbayar Vidio.
Kini, Argentina jelas kembali menjadi favorit. Namun, Kanada jelas tak mau mengalah begitu saja. Mereka siap tampil mati-matian untuk mewujudkan kejutan dengan lolos ke final.
Jadwal Semifinal Copa America 2024
Rabu, 10 Juli 2024, 07:00 WIB – Argentina vs Kanada – Indosiar, Vidio
Kamis, 11 Juli 2024, 07:00 WIB – Uruguay vs Kolombia – Indosiar, Vidio
(mzr/dtc/bln)