Kylian Mbappe, pemain Real Madrid kala membobol gawang Man City kedua kalinya di lanjutan Liga Champions. (Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs)

Playoff Liga Champions : 3 Gol Klylian Mbappe ke Manchester City, Real Madrid Lolos ke Babak 16 Besar

Madrid, Mediaprospek.com – Tuan rumah berjaya, Real Madrid lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions usai menang 3-1 atas Manchester City, di Santiago Bernabeu, Kamis (20/2/2025) dini hari WIB.

Pemain andalan pasukan Los Blancos, Kylian Mbappe mencetak dua gol di babak pertama dan sisanya di babak kedua.

Sedangkan, gol hiburan Manchester City dicetak Nico Gonzalez.

Dengan kemenangan ini, Madrid melaju ke Babak 16 Besar dengan keunggulan agregat 6-3, setelah menang 3-2 pekan lalu.

Adapun jalannya pertandingan hingga terjadi empat gol dalam laga ini diawali pada empat menit laga berjalan.

Madrid sudah memimpin lewat Mbappe. Saat umpan panjang Raul Asencio yang gagal dihalau Ruben Dias, bola diambil Mbappe yang masuk ke kotak penalti.

Mbappe kemudian mengangkat bola melewati adangan Ederson dan membuat skor 1-0.

Penyerang asal Prancis itu membuat gol keduanya pada menit ke-33 sekaligus mengubah skor jadi 2-0.

Rodrygo menusuk dari sisi kanan dan memberikan umpan tarik kepada Mbappe.

Mbappe kemudian mengecoh Josko Gvardiol sebelum menceploskan bola ke jala Ederson. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Mbappe akhirnya bikin hat-trick pada menit ke-62 sekaligus menjauhkan keunggulan timnya jadi 3-0.

Mbappe menusuk dari sisi kanan dan melepaskan sepakan kaki kiri dari tepi kotak penalti, ke tiang jauh gawang Ederson.

Manchester City mencetak gol hiburan di masa injury time.

Saat itu Nico Gonzalez mencocor bola muntah hasil sepakan bebas Omar Marmoush, yang membentur mistar.

Skor 3-1 menutup laga ini dan Madrid berhak melaju ke Babak 16 Besar Liga Champions.

(mzr/dtc)

Loading

Check Also

Sore Ini Australia Vs Indonesia di Piala Dunia 2026, Irvine Sebut Timnya Optimis Menang

Jakarta, Mediaprospek.com – Meskipun pemain Australia Jackson Irvine tak menampik hasil-hasil timnya belakangan kurang mantap, …