Ketua Komisi IV DPRD Kalsel H. Lutfi Saipuddin saat menggelar Sosperda no 6 tahun 2017 tentang perubahan perda no 12 tahun 2011 tentang penyelenggaraan penanggulangan kebencanaan di Kalsel di RM Selayang Pandang, Jum’at (21/6/24) malam. (Foto/Mzr)

Maju sebagai Balon Wagub Kalsel, H. Lutfi : Ini Merupakan sebuah Amanah

Banjarmasin, mediaprospek.com – Ketua Komisi IV DPRD Kalsel HM Lutfi Saifuddin ikut meramaikan bursa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kalsel 2024 dengan mendaftar sebagai salah satu bakal calon wakil gubernur dari Partai Gerindra.

Menurutnya Ia mendaftar maju sebagai calon Wagub Kalsel adalah merupakan sebuah amanah dari Pak Prabowo Subianto selaku presiden terpilih yang juga sekaligus pembina partai Gerindra.

“Pak Prabowo Subianto mengharapkan kader-kader di seluruh Indonesia termasuk di Kalsel untuk bisa tampil di Pilkada daerah. Bukan hanya untuk maju begitu saja, tetapi juga sekaligus untuk mengawal berbagai program-program yang nantinya akan dijalankan oleh pemerintahan Prabowo-Gibran,“ katanya usai menggelar Sosperda no 6 tahun 2017 tentang perubahan perda no 12 tahun 2011 tentang penyelenggaraan penanggulangan kebencanaan di Kalsel di RM Selayang Pandang di samping jembatan Alalak (Basit) Handil  Bakti  Jl. Trans Kalimantan  Jum’at (21/6/24) malam.

Kemenangan Partai Gerindra di Kalsel saat Pilpres mendapat apresiasi dari Pak Prabowo Subianto, sehingga meminta DPP untuk mengintruksikan kader-kadernya untuk maju dalam pilkada.

“Sebetulnya kalau adapun ada kader lain yang mungkin berkeinginan untuk maju, ingin untuk lebih lagi bisa memberikan solusi yang tuntas, yang cepat kepada masyarakat terhadap paradoks-paradoks yang ada di Kalsel ini, silahkan dan tentunya walau bagaimanapun kita harus merebut kursi eksekutif itu,” imbuhnya.

Sebelumnya, kegagalannya dalam pendaftaran perseorangan H. Lutfi yang berpasangan dengan Habib Fathurahman pada pencalonannya maju sebagai balon walikota Banjarmasin beberapa waktu yang lalu juga membuatnya maju lagi di pencalonan sebagai wakil gubernur sesuai instruksi yang sudah ada.

“Ke DPP awalnya saya hanya ingin memohon restu. Karena Gerindra mengeluarkan pendaftaran yang umum. Kalau memang ada yang mau silakan, untuk menyampaikan itu saya datang. Tapi justru hal apa yang saya sampaikan tadi saya diminta, karena tidak adanya kader lain yang mungkin bisa mengambil sikap. Maka saya demi nama partai dan masyarakat Kalsel, tentu ini sebuah kesempatan. Apapun selama ini yang saya perjuangkan di DPRD Kalsel nanti kalau terpilih sudah bisa dipastikan akan saya jalankan,” tandasnya.

Saat ini H. Lutfi Saifuddin yang akrab disapa Bang Lutfi ini sudah membangun komunikasi politik dan mendaftar ke pasangan Zairullah dan Muhidin.

“Saya mendaftar di dua calon ini yang memang bisa dikatakan belum betul-betul resmi lagi menclearkan dirinya. Karena memang selama ini semuanya juga belum ada yang pegang surat tugas mandat, seperti biasa di detik-detik akhir. Politik dinamis ya, saya pikir yang penting saya bisa melaksanakan yang terbaik untuk bisa menjadi wakil-wakil mereka, kalau nanti mereka tidak mempercayakan ya saya siap juga,” ungkapnya.

“Kalau sudah takdir Insya Allah jalannya akan dipermudah dan saya tidak pernah memaksakan diri termasuk pencalonan untuk menjadi walikota maupun wakil gubernur, saya hanya mengikuti langkah yang sudah diperjalankan oleh Allah SWT saja,” pungkasnya.

Mengenai sosialisasi peraturan daerah (Sosperda) tentang penanganan bencana alam di Kalimantan Selatan yang dihadiri oleh relawan-relawan pemadam baik pria maupun wanitanya yang ada di Kota Banjarmasin.

“Harapannya, tentu ini terus bisa kita bina dan juga jiwa relawan, jiwa sosial mereka harus kita tularkan kepada kawan-kawan yang lain. Karena kalau dilihat mereka tidak kelihatan seperti pemadam kebakaran, karena ada perempuan cantik-cantik yang terlibat di dalamnya yang sebetulnya mereka adalah pejuang-pejuang relawan pemadam kebakaran juga,” tutupnya. (Ais/Mzr)

Loading

Check Also

Ternyata Merebus Telur Juga Perlu Tata Cara yang Baik Agar..

Mediaprospek.com – Tak dipungkiri bahwa, merebus telur dianggap pekerjaan sepele dengan cukup memasukkan telur ke …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *