Timnas U20 Indonesia berfoto sebelum melawan Timnas Maladewa U-20 pada pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (25/9/2024). (Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO)

Tekuk Tim Tamu Maladewa 4 Gol Tanpa Balas, Timnas U20 Indonesia di Puncak Klasemen Grup F Piala Asia U20

Mediaprospek.com – Puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025 kini diduduki Timnas U20 Indonesia untuk sementara usai menang 4-0 atas Maladewa dalam laga perdana, Kamis (25/9/2024) malam.

Sebelumnya, pada laga pertama atau sore hari, Yaman mengalahkan Timor Leste di Stadion Madya, GBK Senayan, Jakarta dengan skor 3-1.

Yaman membuka keunggulan pada menit ke-27 lewat situasi sepak pojok. Abdulaziz Awadh mampu menanduk bola masuk ke gawang.

Skor 1-0 untuk keunggulan Yaman bertahan hingga akhir babak pertama.

Pada babak kedua, Yaman mampu menggandakan keunggulan saat laga memasuki menit ke-56. Lagi-lagi tandukan Abdulaziz Awadh gagal dihadang kiper Timor Leste.

Timor Leste sempat memperkecil ketinggalan jadi 1-2 pada menit ke-69 lewat gol trivela Alexandro Bahkito. Namun, Yaman memastikan kemenangan menjadi 3-1 pada menit ke-74 lewat sepakan Abdulrahman Al-Khader.

Kemudian, malamnya Timnas U20 Indonesia berhasil menang 4-0 atas Maladewa, namun sempat susah payah menjebol gawang tim tamu.

Babak pertama, pasukan Indra Sjafri sempat ditahan 0-0 oleh Maladewa walau banyak sekali peluang yang diciptakan.

Pada babak kedua, 4 gol tercipta dalam kurun waktu 15 menit untuk Indonesia. Dimulai dari gol Aditya Warman pada menit ke-52, lalu Figo Dennis mencetak gol kedua via sepakan mendatar pada menit ke-54.

Gol ketiga diciptakan Tony Firmansyah 3 menit berselang lewat sepakan bebas. Jens Raven melengkapi pesta gol timnas U20 Indonesia lewat gol sentuhan tipis pada menit ke-65.

Skor 4-0 untuk timnas U-20 Indonesia atas Maladewa bertahan hingga akhir.

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025 :

1 Indonesia 3
2 Yaman 3
3 Timor Leste 0
4 Maladewa 0

(mzr/kcm)

Loading

Check Also

Setidaknya Ada 16 Manfaat Kesehatan Bila Mengonsumsi Buah Pisang, Yuk Simak..

Mediaprospek.com – Buah yang satu ini sudah familiar bagai masyarakat Indonesia yang mudah diperoleh dengan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *