Mediaprospek.com – Lewat penampilan yang impresif, Athletic Bilbao ke final usai mengalahkan Atletico Madrid dengan skor telak 3-0, di San Mames dalam duel leg kedua semifinal Copa del Rey 2023/2024.
Sebelumnya, di leg pertama, Athletic berhasil mencuri kemenangan 1-0 di Metropolitano yang membuat para pemain lebih percaya diri.
Sehingga Athletic bermain sangat efektif sejak menit pertama di leg kedua laga ini denga tiga gol tanpa balas dicetak oleh tiga pemain berbeda.
Inaki Williams membuka keunggulan di menit ke-13, Nico Williams menggandakannya di menit ke-42, dan Gorka Guruzeta menuntaskannya di babak kedua (61′).
Hasil ini berarti Athletic mengamankan kemenangan agregat 4-0. Mereka melangkah ke final Copa del Rey, bakal menantang Mallorca yang di partai lain berhasil menyingkirkan Real Sociedad.
Melihat dua leg semifinal tersebut, dapat disimpulkan bahwa Athletic Bilbao layak disebut sebagai favorit juara.
Mereka mencetak empat gol dalam dua leg dan lolos ke final dengan meyakinkan, tidak seperti Mallorca yang terbantu adu penalti.
Perjalanan Bilbao juga sangat meyakinkan. Mereka mengalahkan Barcelona dengan skor telak 4-2 di babak perempat final, lalu mengalahkan Atletico Madrid – tim yang menyingkirkan Real Madrid – dengan agregat telak 4-0.
Meski begitu, Mallorca bukannya tanpa peluang. Laga final selalu menyimpan kejutan.
Final Copa del Rey 2023/2024 kali ini cukup menarik, karena biasanya diisi tim unggulan di Liga Spanyol, musim ini tidak ada Barcelona dan Real Madrid yang bersaing merebut trofi.
Copa del Rey 2023/2024 adalah edisi ke-122 kompetisi Piala Liga Spanyol ini. Juara Copa del Rey bakal mengamankan slot lolos ke fase grup Liga Europa musim 2024/2025 mendatang.
Meski dianggap sebagai kompetisi pelengkap La Liga, faktanya tidak mudah menjadi juara Copa del Rey. Real Madrid sang juara bertahan disingkirkan Atletico Madrid di babak 16 besar lalu.
(mzr/bln)