Manchester City berpesta di Old Trafford. (Foto: REUTERS/MOLLY DARLINGTON)

Liga Inggris Pekan Ke-25 : Sang Juara Bertahan Manchester City Vs Chelsea dan Liverpool Vs Brentford

Manchester, Mediaprospek.com – Sedikitnya ada tiga laga yang cukup menarik pada akhir pekan ini di Liga Inggris pada pekan ke-25 dengan pertandingan besar yang dinanti adalah Manchester City vs Chelsea.

Total sebanyak 10 laga akan digelar pada lanjutan Premier League di akhir pekan ini dengan tingkat persaingan masih ketat di papan atas klasemen.

Tercatat, Liverpool masih memimpin dengan 54 poin dari 24 laga. Manchester City dan Arsenal mengekor dengan 52 poin, namun City punya ‘tabungan’ satu laga.

Arsenal akan menghadapi Burnley, yang merupakan tim promosi di musim ini. Sementara Liverpool hadapi Brentford, awas dikasih kejutan!

Manchester United yang sedang berjuang menembus posisi empat besar bakal bertamu ke Luton Town. Tottenham Hotspur akan bertandang ke Wolves.

Big match Liga Inggris di akhir pekan ini akan menyajikan Manchester City vs Chelsea. Laga akan digelar pada Minggu (18/2) pukul 00.30 WIB.

Di pertemuan pertama kedua tim di Liga Inggris musim ini, keduanya bermain imbang 4-4. Balap-balapan golnya begitu seru!

Jadwal Liga Inggris akhir pekan ini :

Sabtu (17/2)

Pukul 19.00 WIB
Brentford vs Liverpool

Pukul 22.00 WIB
Burnley vs Arsenal
Newcastle United vs Bournemouth
Fulham vs Aston Villa
Nottingham Forest vs West Ham
Tottenham Hotspur vs Wolves

Minggu (18/2)

Pukul 00.30 WIB
Manchester City vs Chelsea

Pukul 21.00 WIB
Sheffield United vs Brighton

Pukul 23.30 WIB
Luton Town vs Manchester United

Selasa (20/2)

Pukul 03.00 WIB
Everton vs Crystal Palace.

Klasemen Liga Inggris Pekan ke-24 :

1 Liverpool FC 24 16 6 2 +32 54
2 Manchester City FC 23 16 4 3 +31 52
3 Arsenal FC 24 16 4 4 +31 52
4 Tottenham Hotspur FC 24 14 5 5 +15 47
5 Aston Villa FC 24 14 4 6 +18 46
6 Manchester United FC 24 13 2 9 0 41
7 Newcastle United FC 24 11 3 10 +12 36
8 West Ham United FC 24 10 6 8 -6 36
9 Brighton & Hove Albion FC 24 9 8 7 +3 35
10 Chelsea FC 24 10 4 10 +1 34
11 Wolverhampton Wanderers 24 9 5 10 -2 32
12 Fulham FC 24 8 5 11 -6 29
13 AFC Bournemouth 23 7 6 10 -13 27
14 Brentford FC 23 7 4 12 -5 25
15 Crystal Palace FC 24 6 6 12 -16 24
16 Nottingham Forest FC 24 5 6 13 -14 21
17 Luton Town FC 23 5 5 13 -12 20
18 Everton FC 24 8 5 11 -6 19
19 Burnley FC 24 3 4 17 -25 13
20 Sheffield United FC 24 3 4 17 -38 13

(mzr/dtc)

Loading

Check Also

JMSI Goes To School” Warnai HUT ke 5 JMSI di Banjarmasin

Banjarmasin, mediaprospek.com –Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) secara resmi membuka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *