Mediaprospek.com – Senegal berpesta tiga gol atas Gambia yang diawali assist Sadio Mane, dilaga lainnya, pemain Aljazair membuat gol salto spektakuler, demikian sekelumit hasil sementara Piala Afrika 2023.
Salah satu kandidat kuat juara, Senegal, mengawali langkah di Piala Afrika 2023 dengan mantap di grup C melibas Gambia 3-0 di Stadion Charles Konan Banny, Yamoussoukro, Pantai Gading, Senin (15/1/2024).
Kemenangan Senegal dibuka oleh gol Pape Gueye pada menit keempat, memaksimalkan assist bintang Al Nassr, Sadio Mane.
Kemudian akhirnya sepasang gol Lamine Camara (52′, 86′) pada babak kedua lantas mengunci kemenangan 3-0 Singa-singa Teranga, julukan Senegal.
Dengan kemenangan telak ini, Senegal berada di puncak Grup C Piala Afrika 2023 dengan tiga angka di atas Kamerun yang hanya berbagi skor 1-1 kala bertanding melawan Guinea.
Bahkan, saat meladeni Guinea di Stadion Charles Konan Banny, Kamerun ketinggalan lebih dulu usai kebobolan gol Mohamed Bayo (10′).
Namun, akhirnya Kamerun terhindar dari kekalahan usai Frank Magri sukses mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-51.
Sedangkan di grup D, duel Aljazair vs Angola tuntas dengan skor 1-1 yang diwarnai dengan gol spektakuler.
Aljazair membuka skor lewat Baghdad Bounedjah yang membobol gawang Angola dengan sepakan salto akrobatik nan cantik (18′).
Usai melakukan kontrol dengan dada, Bounedjah yang membelakangi gawang, menyambar bola dengan penyelesaian akrobatik.
Namun, aksi indah Bounedjah itu ternyata belum cukup yang dibabak kedua, Angola menyamakan kedudukan via sepakan penalti Agostinho Cristovao Paciencia alias Mabululu (68′).
Hasil Piala Afrika 2023 :
Grup A
Pantai Gading vs Guinea-Bissau 2-0
Nigeria vs Guinea Ekuatorial 1-1
Grup B
Mesir vs Mozambik 2-2
Ghana vs Tanjung Verde 1-2
Grup C
Senegal vs Gambia 3-0
Kamerun vs Guinea 1-1
Grup D
Aljazair vs Angola 1-1
(mzr/kcm)