Foto: dok. PSSI

Sore Ini, Spanyol Vs Jerman di Perempatfinal Piala Dunia U17 2023

Jakarta, mediaprospek.com – Spanyol akan menghadapi Jerman pada Jumat (24/11) sore WIB di JIS yang disusul laga Brasil vs Argentina pada malam harinya.

Empat negara tersebut adalah peserta babak perempatfinal Piala Dunia U-17 2023 usai Timnas Prancis U-17 menjadi tim terakhir yang memastikan tiket delapan besar.

Prancis merebut tiket terakhir perempatfinal Piala Dunia U-17 2023 usai menang adu penalti atas Senegal.

Laga di Jakarta International Stadium, Rabu (22/11/2023) malam WIB itu tuntas 0-0 di waktu normal, lalu Les Bleus menang 5-3 di babak tos-tosan.

Kemudian pada laga sore harinya kemarin, timnas Uzbekistan U-17 juga meraih tiket delapan besar dengan kemenangan 2-1 atas Inggris.

Sehingga Uzbekistan merupakan satu-satunya wakil asia tersisa di turnamen ini sebelum memasuki babak perempatfinal.

Dan Uzbekistan serta Prancis melengkapi enam tim yang sudah lebih dulu menjejak perempatfinal. Mereka adalah Brasil, Spanyol, Mali, Jerman, Argentina, dan Maroko.

Sedankan hari ini, berlanjut Spanyol akan menghadapi Jerman pada Jumat (24/11) sore WIB di JIS, disusul laga Brasil vs Argentina pada malam harinya.

Esoknya, Sabtu (25/11), Prancis menghadapi Uzbekistan dalam laga di Stadion Manahan, Solo dan pada malam harinya, Mali vs Maroko.

Daftar 8 Tim Perempatfinal Piala Dunia U-17 2023 :

Spanyol U-17 vs Jerman U-17
Brasil U-17 vs Argentina U-17
Prancis U-17 vs Uzbekistan U-17
Mali U-17 vs Maroko U-17

(mzr/dtc)

Loading

Check Also

Tiga gol Karim Benzema Bungkam Pengeritiknya, Al Ittihad Pun ke Puncak Klasemen Liga Arab Saudi

Mediaprospek.com – Dengan mencetak tiga gol sekaligus untuk Al Ittihad di Liga Arab Saudi membuat …