Fabio Di Giannantonio juara MotoGP Qatar 2023. (Foto: REUTERS/IBRAHEEM AL OMARI)

Hasil MotoGP Qatar 2023, Bagnaia di Belakang Di Giannantonio Jadi Pemenang Pertama Kalinya

Lusail, Mediaprospek.com – Francesco Bagnaia dan Luca Marini kali ini di posisi belakang Fabio Di Giannantonio saat finis pada MotoGP Qatar 2023 seri ke-19, di Sirkuit Lusail, Qatar, Senin (20/11/2023) malam WIB.

Saat dimulai balapan, Luca Marini memulai sebagai pole sitter, namun Bagnaia memimpin balapan di mayoritas race.

Setelahnya, FB63 disalip Di Giannantonio pada tiga lap terakhir dan Di Giannantonio akhirnya sukses finis pertama di MotoGP Qatar 2023.

Ini menjadi kemenangan pertama dalam kariernya di kelas premier. Bagnaia menempati P2 di MotoGP Qatar 2023. Luca Marini naik ke P3, memastikan semua podium diisi rider-rider Italia.

Padahal, Bagnaia langsung merebut posisi terdepan setelah race dimulai. Jorge Martin tertinggal di urutan kedelapan.

Martin mulai merangkak ke posisi enam memasuki lap ketiga. Bagnaia masih di urutan terdepan mengungguli Fabio Di Giannantonio dan Marini.

Brad Binder menyodok ke posisi tiga mengungguli Alex Marquez dan Marini. Martin bersaing dengan Marc Marquez dalam perebutan P6.

Persaingan urutan keenam semakin sengit dengan kehadiran Maverick Vinales. Ketiganya tertinggal cukup jauh dengan rider-rider di depannya.

Vinales menyalip Martin di lap kesepuluh. Marquez turut menyalip Martinator dan mengklaim posisi ketujuh.

Fabio Quartararo menyalip Marquez dan Martin, sekaligus merebut posisi ketujuh. Bagnaia masih memimpin balapan di depan, disusul Di Giannantonio dan Brad Binder.

Di Giannatonio semakin mendekat di belakang Bagnaia. Rider tim Gresini Racing itu bahkan nyaris menyalip FB63 di lap ke-17.

Di Giannatonio akhirnya menyalip Bagnaia di lap ke-19. Bagnaia justru melebar di Turn 1 memasuki lap ke-20.

MotoGP Qatar 2023 berakhir untuk kemenangan Di Giannantonio. Bagnaia di urutan kedua, sedangkan posisi ketiga ditempati Marini.

Sedangkan pesaing gelar juara MotoGP 2023, Jorge Martin, pebalap tim Pramac Ducati finis di urutan kesepuluh sehingga poinnya tertinggal 21 angka dari Bagnaia di puncak klasemen.

Second placed, Ducati rider Francesco Bagnaia, of Italy, center, celebrates with his teammates end of the Qatari MotoGP Grand Prix at the Lusail International Circuit in Lusail, Qatar, Sunday, Nov. 19, 2023. (AP Photo/Hussein Sayed)

Bagnaia menjauh dari kejaran Martin. (Foto: AP/Hussein Sayed)

Klasemen sementara MotoGP 2023:

Francesco Bagnaia (Ducati) – 437 poin
Jorge Martín (Pramac) – 416
Marco Bezzecchi (VR46) – 326
Brad Binder (KTM) – 268
Johann Zarco (Pramac) – 204
Aleix Espargaró (Aprilia) – 198
Luca Marini (VR46) – 194
Maverick Viñales (Aprilia) – 192
Fabio Quartararo (Yamaha) – 167
Álex Márquez (Gresini) – 165
Jack Miller (KTM) – 163
Fabio Di Giannantonio (Gresini) – 134
Franco Morbidelli (Yamaha) – 93
Marc Márquez (Honda) – 89
Enea Bastianini (Ducati) – 84
Miguel Oliveira (RNF) – 76
Augusto Fernández (GasGas) – 71
Álex Rins (LCR) – 54
Takaaki Nakagami (LCR) – 52
Raúl Fernández (RNF) – 40
Dani Pedrosa (KTM) – 32
Joan Mir (Honda) – 26
Pol Espargaró (GasGas) – 13

(mzr/dtc)

Loading

Check Also

Diskominfotik Banjarmasin Soroti Pentingnya Peran Data Statistik

Banjarmasin, mediaprospek.com-Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin menyelenggarakan Apel Pagi rutin bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Bertindak …