Antonio Mirante saat masih berkostum Bologna. (Foto: Mario Carlini / Iguana Press/Getty Images)

Liga Italia : Jelang Kontra Juventus, Pemuncak Klasemen AC Milan Diprediksi Pakai Kiper Ketiga

Jakarta, Mediaprospek.com – Kiper utama pemuncak klasemen Liga Italia absen karena kartu merah dan kiper kedua cedera, maka AC Milan bakal memainkan kiper ketiganya di laga melawan Juventus, di San Siro, Senin (23/10/2023) dini hari WIB.

Diketahui pula, AC Milan mengalami krisis kiper jelang melawan Juventus hingga berpotensi memainkan kiper ketiga.

Padadahl, Milan saat ini duduk di puncak klasemen Liga Italia dengan 21 poin dan Si Nyonya Tua ada di urutan ketiga dengan 17 angka.

Sehingga, laga ini bakal tak mudah untuk Milan, ditambah sedang dalam masalah kekurangan kiper tersebut.

Mike Maignan dipastikan absen karena diganjar kartu merah saat melawan Genoa dan ini menjadi kesempatan Marco Sportiello untuk tampil selaku kiper kedua.

Namun, potensi untuk main kecil karena masih dalam kondisi cedera dan diperkirakan istirahat 10 hari.

Maka yang terakhir, Antonio Mirante kini menjadi harapan Milan. Kiper ketiga yang sudah berusia 40 tahun itu diperkirakan bakal menjadi starter melawan Juventus.

Mirante sejauh ini baru main satu kali untuk Milan. Dia masuk di menit ke-89 saat melawan Hellas Verona pada musim lalu.

Mirante terakhir kali main penuh saat masih berkostum Roma. Saat itu Roma kalah 1-3 dari Torino pada April 2021.

(mzr/dtc)

Loading

Check Also

Liga Europa : Pelatih Baru Besiktas Meraih Kemenangan Kontra Athletic Bilbao 4-1

Istanbul, Mediaprospek.com – Debut pelatih baru Besiktas, Ole Gunnar Solskjaer bawa kemenangan 4-1 atas Athletic …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *