Selebrasi Ruben Neves dalam laga Kings Cup Al Jabalain vs Al Hilal, Senin (25/9/2023). (c) Al Hilal Official

Gol Tunggal Ruben Neves Menangkan Al Hilal di King’s Cup Arab Saudi Meski Neymar Absen

Mediaprospek.com – Tanpa Neymar, Al Hilal tetap mampu meraih kemenangan dari gol tunggal Ruben Neves ke gawang Al Jabalain dalam laga babak 32 besar King’s Cup Arab Saudi yang digelar di Prince Abdul Aziz bin Musa’ed Stadium, Ha’il, Senin (25/9/2023) malam WIB.

Absennnya Neymar untuk bela Al Hilal disebabkan pemain bintang tim ini sebelumnya dikabarkan berselisih dengan sang pelatih, Jorge Jesus usai laga Liga Champions Asia pekan lalu.

Sedangkan, gol tunggal kemenangan Al Hilal pada laga ini diciptakan oleh gelandang Ruben Neves di pertengahan babak kedua. Al Hilal pun berhak melaju ke babak 16 besar.

Menghadapi Al Jabalain yang merupakan tim liga kasta kedua Arab Saudi, Al Hilal tampil dominan sejak awal. Sayang, sejumlah peluang yang didapat Aleksandar Mitrovic masih gagal membuahkan hasil.

Memasuki babak kedua, Al Hilal terus menggempur pertahanan Al Jabalain. Hasilnya, Neves sukses memecah kebuntuan pada menit ke-64 lewat tembakan keras dari luar kotak penalti.

Al Hilal tampil begitu dominan pada laga ini. Mereka mencatatkan penguasaan bola hingga 76 persen berbanding 24 persen milik Al Jabalain. Al Hilal juga melepas 19 tembakan, berbanding hanya satu tembakan dari sang lawan.

Susunan Pemain :

Al Jabalain: Abulaiba; Bekheet, Puerto, Medeiros, Alshanqiti; Issa, Alshereid; Said, Hassani, Gemovic; Rayhi.

Al Hilal: Bono; Saud, Altambakti, Koulibaly, Shahrani; Salman F, Neves, Salem; Malcom, Alhamdam, Mitrovic.

(mzr/bln)

Loading

Check Also

Ternyata Merebus Telur Juga Perlu Tata Cara yang Baik Agar..

Mediaprospek.com – Tak dipungkiri bahwa, merebus telur dianggap pekerjaan sepele dengan cukup memasukkan telur ke …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *