Mediaprospek.com – Dua laga mengawali pembukaan Liga Spanyol musim 2023-2024, Jumat (11/8/2023) atau Sabtu dini hari dengan penampilan Almeria vs Rayo Vallecano kemudian Sevilla vs Valencia.
Almeria dan Rayo Vallecano saling bentrok di Stadion Power Horse, Jumat (11/8/2023) atau Sabtu pukul 00.30 WIB.
Almeria, tim yang musim lalu selamat dari jerat degradasi itu membuka Liga Spanyol 2023-2024 dengan kekalahan dari dua gol penalti asal Rayo Vallecano.
Hasil ini membuat Radamel Falcao cs untuk sementara menguasai pucuk klasemen sementara Liga Spanyol 2023-2024.
Laga lainnya, di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (11/8/2023) atau Sabtu pukul 03.00 WIB, Sevilla menjamu Valencia.
Tampil dominan sepanjang paruh pertama, kenyataannya Sevilla hanya berhasil melepaskan satu tembakan tepat sasaran saja.
Dan, skor kacamata alias 0-0 bertahan hingga turun minum.
Selepas jeda, Sevilla justru harus tertinggal 0-1 lebih dulu melalui gol Mouctar Diakhaby pada menit ke-60.
Tertinggal 1 gol, Los Nervionenses berhasil menyamakan kedudukan 1-1 hanya berselang delapan menit kemudian lewat gol Youssef En-Nesyri.
Tuan rumah harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-81 setelah Loic Bade melakukan pelanggaran keras terhadap Hugo Duro. Dirinya mendapatkan kartu merah langsung dari wasit.
Valencia mampu memanfaatkan keunggulan pemain dan kembali memimpin lewat Javi Guerra pada menit ke-88 sehingga unggul 2-1 atas Sevilla.
Sevilla nyaris menyamakan skor jika saja tembakan jarak jauh Suso tidak ditepis apik oleh Giorgi Mamardashvili.
Hingga laga bubaran 3 poin tetap menjadi millik Valencia.
Hasil Liga Spanyol 2023-2024 Pekan ke-1, Sabtu (12/8/2023) dini hari WIB, dikutip BolaSport.com dari laman resmi LALIGA:
Almeria 0-2 Rayo Vallecano (Isi Palazon 20′-pen, Randy Nteka 28′-pen)
Sevilla 1-2 Valencia (Youssef En-Nesyri 68′; Mouctar Diakhaby 60′, Javi Guerra 88′)
(mzr/bsc)