Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Benfica dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions 2022-23 di Stadion Luz, Lisbon, Selasa (11/4/2023). (AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA)

Dini Hari Nanti, Inter Milan Vs Benfica dan Bayern Muenchen Vs Manchester City di Perempat Final Liga Champions

Mediaprospek.com – Kembali dini hari nanti digelar laga perempat final Liga Champions antara Inter Milan vs Benfica di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Kamis (20/4/2023) pukul 02.00 dini hari WIB.

Inter Milan menjamu Benfica dalam kondisi unggul agregat 2-0 setelah memenangi leg pertama di Estadio da Luz. Keunggulan itu menjadi modal berharga bagi Inter. ‘

I Nerazzurri hanya membutuhkan hasil imbang atau kalah dengan selisih satu gol untuk lolos langsung ke semifinal.

Namun, pelatih Inter Milan Simone Inzaghi menilai bahwa laga leg kedua tidak akan berjalan mudah karena Benfica akan memberi perlawanan.

“Kami tahu kekuatan Benfica. Kami memiliki keunggulan dua gol, tetapi ini akan menjadi laga yang sulit bagi kami,” kata Simone Inzaghi, dikutip dari laman UEFA.

Di sisi lain, pelatih Benfica Roger Schmidt menyatakan bahwa timnya akan tampil dengan motivasi tinggi untuk membalikkan keadaan.
“Kami harus fokus pada apa yang harus kami lakukan di lapangan, termotivasi dan dengan pikiran yang terbuka dan bersih untuk mencapai performa terbaik,” ujar Roger Schmidt.

Pemenang laga Inter vs Benfica akan bertemu AC Milan di semifinal Liga Champions.

Sedangkan lawan Real Madrid nantinya pemenang laga Bayern Muenchen vs Manchester City yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Allianz, Jerman, pada Kamis (20/4/2023) dini hari WIB.

Laga Man City vs Bayern pada leg pertama Liga Champions 2022-2023 di Stadion Etihad, Manchester Inggris, pada 11 April 2023. Selanjutnya, Man City dan Bayern akan kembali bertanding pada leg kedua. Leg kedua Bayern vs Man City dijadwalkan berlangsung di Stadion Allianz, Jerman, pada Kamis (20/4/2023) dini hari WIB.
Laga Man City vs Bayern pada leg pertama Liga Champions 2022-2023 di Stadion Etihad, Manchester Inggris, pada 11 April 2023. (AFP/PAUL CURRIE)

Manchester City datang ke markas Bayern dengan membawa kemenangan 3-0 dari leg pertama. Dengan keunggulan tersebut, Man City bisa dibilang sudah menapakkan satu kakinya di babak empat besar.

Namun, perjuangan The Citizens belum usai. Pelatih Josep “Pep” Guardiola memprediksi laga leg kedua akan sulit. “Saya tinggal di Munich selama tiga tahun. Saya tahu mentalitas dan kualitas yang mereka miliki,” kata Guardiola.

“Kami masih memiliki pertandingan yang sulit untuk dimainkan,” imbu pelatih berkebangsaan Spanyol itu. Sementara itu, juru taktik Bayern Muenchen Thomas Tuchel optimistis timnya bisa menaklukkan Man City.

“Kami percaya pada diri kami sendiri, dan yakin kami bisa memenangkan pertandingan ini,” kata Thomas Tuchel.

Jadwal Liga Champions

Kamis (20/4/2023)
02.00 WIB – Inter Milan vs Benfica
02.00 WIB – Bayern Muenchen vs Manchester City

(mzr/kcm)

Loading

Check Also

Pelanggan PLN Wajib Tahu Soal Denda Bila Bayar Listrik Setelah Tanggal 21

Mediaprospek.com – Sebagaimana peraturan yang berlaku, tentu pengguna listrik pascabayar yang terlambat membayar tagihan listriknya …