Striker Juventus, Dusan Vlahovic (tengah), melepaskan tembakan dan mencetak gol cepat saat melawan Villarreal dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion La Ceramica, Vila-real, 22 Februari 2022. (AFP/JAVIER SORIANO)

Semifinal Coppa Italia: Dini Hari Nanti Juventus Vs Fiorentina, Dusan Vlahovic Jadi Pusat Perhatian

MediaProspek.com – Jelang laga melawan Juventus dalam semifinal Coppa Italia, Rabu (2/3/2022) atau Kamis dini hari WIB, Fiorentina meminta fans menghindari nyanyian rasial kepada Dusan Vlahovic.

Nama yang disebutkan terakhir ini merupakan penyerang Juventus. Pemain 22 tahun tersebut bergabung dengan Bianconeri, julukan Juventus, pada bursa transfer Januari 2022.

Sebelumnya, Vlahovic menjadi pemain kesayangan Fiorentina. Tetapi, penyerang internasional Serbia itu menerima pinangan Juventus yang menebusnya dengan mahar 80 juta euro (sekitar Rp 1,280 triliun).

Keputusan Vlahovic membuat fans Fiorentina sakit hati. Apalagi, Juventus termasuk tim yang sangat dibenci suporter Fiorentina.

Sebelum transfernya terjadi, fans Fiorentina sudah memasang spanduk ancaman di luar Stadion Artemio Franchi. Bahkan, polisi Florence harus patroli di rumah Vlahovic pada hari-hari terakhirnya di kota itu.
Mundur lebih ke belakang lagi, Vlahovic pun pernah menjadi sasaran fans Atalanta. Ketika Fiorentina menang 2-1 dalam laga di Bergamo pada September 2021, fans Atalanta melantunkan nyanyian rasial.

Ini yang membuat Fiorentina khawatir menjelang pertemuannya melawan Juventus. La Viola, julukan Fiorentina, akan menjamu Bianconeri dalam laga leg pertama, sebelum mereka tandang ke Stadion Allianz, Turin, 19 April.

“Fiorentina berterima kasih kepada fans yang akan berada di stadion untuk pertandingan Fiorentina-Juventus pada hari Rabu,” demikian bunyi pernyataan klub.

“Pada kesempatan ini, kami meminta fans kami untuk mendukung tim dengan semua semangat, hati dan ironi yang luar biasa, membuat cinta anda terasa selama 90 menit dan menghindari nyanyian rasial dan diskriminasi yang tidak ada hubungannya dengan budaya dan sejarah kami.”

Bukan tanpa alasan Juventus menggelontorkan dana besar untuk memboyong Vlahovic.

Dia merupakan pemain kedua paling produktif dalam lima liga top Eropa pada 2021. Vlahovic mencetak 17 gol dalam 21 penampilannya bersama Fiorentina pada musim 2021-22.

Meski ada ancaman bakal jadi korban kemarahan fans Fiorentina, Vlahovic tetap tenang. Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, yang mengungkapkan hal tersebut dalam jumpa pers pra-pertandingan.

Menurut Allegri, Vlahovic tetap tenang menjelang reuni dengan mantan klubnya tersebut. Sang pemain pun akan mengandalkan kecerdasan dan budaya fans Fioretina.

Coppa Italia telah memasuki babak semifinal. Selain Juventus dan Fiorentina, dua tim lain yang masuk fase ini adalah duo Milan.

Inter Milan dan AC Milan akan saling sikut untuk memperebutkan tiket final yang berakhir imbang tanpa gol. Sehingga penentuan ke final , Inter Milan yang menjamu Rossoneri dalam leg kedua pada 20 April.

(mzr/kcm)

Check Also

Tempel Real Madrid, Barcelona Vs Celta Vigo Sabtu Ini, Berikut Jadwal Liga Spanyol di Pekan Ke-6

Mediaprospek.com – Rangkaian pekan keenam kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol, LaLiga, musim 2023-24 kembali bergulir …